Aplikasi Web Pengajuan Tugas Akhir / Skripsi - Mahasiswa

Aplikasi web ini dibuat untuk mahasiswa yang ingin melakukan proses pengajuan judul skripsi secara online. Pada aplikasi web ini terdapat 4 macam pengguna yaitu :
- Mahasiswa
- Dosen
- Tim RMK
- Kaprodi.

Perbaikan yang dilakukan :
1. Tim RMK dapat mengunduh form penilaian sidang tugas akhir.
2. Tim RMK dapat memasukkan nilai sidang tugas akhir.

Source Code

Aplikasi web ini juga dibagi kedalam 4 tampilan, untuk masing - masing pengguna.
- Halaman Mahasiswa
- Halaman Dosen Pembimbing
- Halaman Tim RMK
- Halaman Kaprodia

* Tunggu post selanjutnya

Web ini juga memungkinkan para pengguna untuk melakukan tugasnya masing masing. Aplikasi Web Pengajuan Tugas Akhir / Skripsi ini dibangun dengan bahasa pemrograman PHP dengan menggunakan framework CodeIgniter. Aplikasi web ini juga dibuat sesuai dengan dokumen sebelumnya. Aplikasi web ini juga sudah terhubung dengan database.

Penjelasan lebih lengkap dan dokumennya bisa dilihat pada : Dokumen

Halaman Utama
Pada halaman utama web sebelum bisa mengakses halaman pengjuan tugas akhir / skripsi ini adalah halaman login. Pengguna dapat login menggunakan NRP bagi mahasiswa, NIP bagi dosen dan juga kata sandi. Pengguna nantinya akan diarahkan ke halaman masing masing sesuai role yang sudah ditentukan.


2. Halaman Mahasiswa
Halaman Mahasiswa terdapat menu Dashboard dan Pengajuan Tugas Akhir. Pada halaman dashboard mahasiswa dapat melihat detail tugas akhir yang diajukan oleh seluruh mahasiswa. Pada halaman ini terdapat filter pencarian menurut kata kunci, rmk, status, ataupun dosen pembimbing. Sedangkan pada menu pengajuan tugas akhir, mahasiswa dapat mengajukan tugas akhir, dosen pembimbing dan mengunggah proposal tugas akhir. selain itu mahasiswa dapat memantau status tugas akhir sampai lulus.
 a. Halaman Dashboard Mahasiswa


 
 b. Modal Detail Tugas Akhir Mahasiswa
     Ketika ingin melihat detail tugas akhir dari salah satu mahasiswa, kita bisa menekan tombol detail dan web akan menampilkan pop up detail tugas akhir mahasiswa sesuai yang kita ingingkan.



 c. Halaman Pengajuan Tugas Akhir
    Sebelum mahasiswa mengajukan tugas akhir, web akan menampilkan tombol tambah data untuk mengajukan tugas akhir. 


 d. Form Pengajuan Tugas Akhir


e. Halaman Pengajuan Tugas Akhir Setelah Submit Proposal
    Setelah mahasiswa mengajukan tugas akhir, web akan menampilkan data dari tugas akhir yang diajukan oleh mahasiswa. Setelah mengajukan tombol data akan hilang dan digantikan tombol edit untuk mengubah data tugas akhir mahasiswa semisal ada revisi dsb.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tugas 1 PBKK - Hello Word - Codeigniter

Tugas 6 PBKK - Membuat Aplikasi Sistem Informasi Perpustakaan dengan Framework Laravel